GoCSRKaltim. Rencana kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Kaltim, tak jadi ke Samarinda, Selasa (25/10). Namun Jokowi dipastikan akan melakukan kegiatan penuh di Balikpapan dan kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Melihat hal ini, harapan warga Samarinda untuk bertemu dengan Mantan Wali Kota Solo tersebut pun pupus. Setelah secara mendadak, Biro Administrasi Pimpinan Setprov Kaltim mengumumkan pembatalan kunjungan kerja RI 1 ke Samarinda dan hanya akan berkunjung ke Balikpapan.
Kepala Penerangan Kodam VI Mulawarman, Kolonel Inf M Taufik Hanif membenarkan informasi tersebut.
“Kegiatan presiden di IKN dan Balikpapan saja,” ucapnya, kepada awak media.
Taufik pun mengatakan, kegiatan ini bisa saja berubah setiap saat. Mengikuti arahan dari presiden dan tim keamanan . Sehingga unsur keamanan yang bekerja tetap disiagakan di titik rawan.
“Menunggu saja dan setiap saat bisa berubah, jadi seluruh unsur pengamanan tetap disiagakan,” tegasnya.
Di Balikpapan, selain menuju Pasar Klandasan, Jokowi akan berkunjung ke Kantor Pos Cabang Balikpapan untuk pembagian Bansos BLT BBM dan BSU.
Setelah itu, rombongan melanjutkan perjalanan ke PPU menggunakan KRI Escolar 871 untuk peninjauan Infrastruktur IKN.
Setelah peninjauan, kemudian kembali lagi ke Bandara SAMS Balikpapan menggunakan Helikopter Super Puma dan kembali ke Jakarta menggunakan pesawat Kepresidenan. (bom)
Discussion about this post