GoCSRKaltim – Acara lari tahunan yang digagas oleh PT Bayan Resources Tbk kembali digelar di tahun ini di di Balikpapan pada 13 Oktober 2024. Bayan Run 2024 turut berkolaborasi dengan komunitas lari Kepala Batu Team dalam penyelengaraan event ini.
Bayan Run merupakan adalah ajang lomba lari tahunan, yang tahun ini telah menginjak tahun ketiga penyelenggaraan sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2022 di Balikpapan.
Tahun ini akan berbeda dari tahun sebelumnya dengan adanya penambahan kategori Half Marathon yang baru pertama kali diadakan di Kota Balikpapan. Selain itu juga akan ada kategori Umum dan Master untuk 10K, 5K dan 5K untuk Remaja serta kategori KIDS 2,5K.
Penyelenggaraan di tahun 2024 ini merupakan rangkaian acara Anniversary 16 tahun PT Bayan Resources Tbk, sekaligus merupakan program CSR Perusahaan dalam rangka meningkatkan Kesehatan dan Kesejahteraan Masyarakat. Melalui Event ini peserta ditantang untuk menunjukkan kecepatan, daya tahan, dan semangat juang yang tinggi. Setiap langkah yang dipacu, persaingan sengit mencapai tujuan dengan sikap sportif, merupakan bukti dedikasi dan latihan keras.
Bayan Run 2024 merupakan wujud komitmen PT Bayan Resources dalam mendukung gaya hidup sehat dan aktif di masyarakat, kepedulian perusahaan terhadap lingkungan dan komunitas, serta sebagai bentuk pengembangan sport tourism di Kalimantan Timur. Sebagaimana sport tourism menjadi salah satu konsep pariwisata yang sedang naik daun beberapa waktu terakhir dengan menggabungkan pariwisata dan olahraga dalam kemasanannya.
Digelar di bawah naungan program CSR (Corporate Social Responsibility) dari PT Bayan Resources, Bayan Run 2024 menjadi komitmen bersama memajukan olahraga sembari menjadi ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antar masyarakat.
“Bayan Run selalu menjadi event yang ditunggu masyarakat, tak hanya di Kaltim tapi juga seluruh Indonesia. Semangat dan antusia masyarakt juga menjadi semangat Bayan untuk terus menjalankan komitmeennya melalui CSR agar terus bermanfaat bagi daerah dan masyarakat” ujar Suhud Wahyudi, selaku Senior Manager PT Bayan Resources Tbk. saat diwawancarai redaksi Go CSR Kaltim pada Senin (24/06/2024).
Bayan Run 2024 akan diadakan pada tanggal 13 Oktober 2024 bertempat di Lapangan Merdeka Balikpapan di mana pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan https://bayanrun.com yang akan dibuka pada 29 Juni 2024 mendatang.
Kategori dalam Bayan Run 2024, meliputi:
- Half Marathon
- K10 Tni/Polri
- 10K Umum/Master
- 5K Umum/Master
- 5K Remaja
- 2.5K Anak-Anak
Pastikan dirimu tidak kehabisan slot pendaftaran, raih hadiah dengan total puluhan juta rupiah. (Adv/ARD)
Discussion about this post